UTUSANINDO.COM, PADANG – Wakil Bupati Solok Selatan Yulian Efi turut serta dalam penanaman penanaman pohon khas Pariaman, Pohon Pinago, di Pantai Gandoriah Kota Pariaman, Rabu (7/7/2021).
Penanaman dilakukan usai mengikuti pembukaan Jambore Kader PKK Berprestasi ke-XVIII Tingkat Provinsi Sumatera Barat oleh Wakil Gubernur (Wagub) Sumbar Audy Joinaldy.
Penanaman juga dilakukan oleh Wagub Sumbar, Forkopimda propinsi, beserta sejumlah kepala daerah lain di Sumbar.
Pohon Pinago ini merupakan salah satu usaha untuk penyelamatan garis pantai khususnya di Kota Pariaman sebagai upaya penyelamatan terhadap abrasi pantai dan rusaknya ekosistem pinggir pantai.
Dalam kesempatan tersebut, Wabup Yulian Efi menyampaikan apresiasinya kepada kader PKK Solok Selatan yang berhasil meraih penghargaan pada tiga kategori lomba gerakan PKK yang diselenggarakan pada bulan Juni 2021 silam.
“Terima kasih dan apresiasi atas segala bentuk dedikasi para kader PKK berprestasi Solok Selatan sehingga mampu meraih berbagai penghargaan pada jambore kali ini,” ujar Wabup mengapresiasi.
Wabup juga berharap, dengan diikutinya jambore ini, diharapkan dapat memotivasi kader kader PKK baik di Tingkat Nagari, Kecamatan, dan juga Kabupaten Solok Selatan untuk bekerja lebih giat dalam rangka mensukseskan 10 program pokok PKK.
Jambore yang berlangsung selama 3 hari ini dimulai sejak Selasa (6/7/2021) hingga Kamis mendatang, turut dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kab. Solsel Erniati Khairunas beserta Wakil Ketua TP-PKK Ny. Bet Yulian Efi. (FF/MK)
Discussion about this post