UTUSANINDO.COM, (PADANG) – Maraknya aktivitas parkir liar yang ada di Kota Padang mendapat sorotan dari unsur pimpinan DPRD Kota Padang.
Salah satunya yakni Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani yang menyesalkan adanya aktivitas parkir liar di atas sepanjang jalan di kawasan objek wisata dan GOR Haji Agus Salim Kota Padang
Kawasan tersebut notabene digunakan masyarakat berolahraga yang berarti harus bebas dari aktivitas eksplorasi.
“Saya lihat ada parkir liar. Saya khawatir ada masyarakat jadi engan berolahraga dan wisata di Kota Padang , karena ada oknum tidak bertanggung jawab,” ujar Ketua DPRD Padang, Minggu, 6 Desember 2020.
Temuan itupun telah disampaikan pihaknya ke otoritas terkait. Ketua DPRD Padang berharap aparat bisa lebih jeli dan lebih tegas menindak aktivitas parkir liar yang berpotensi merugikan banyak pihak. Terlebih jika aktivitas parkiran tersebut diduga ilegal, karena tidak ada karcis atau tiket yang jelas sesuai aturan yang ada.
“Saya berharap aparat juga bisa bertindak tegas. Kalau kita tak tegas, saya khawatir masyarakat yang aksi. Kalau begini, bisa repot. Konflik sosial bisa terjadi lebih tinggi lagi intensitasnya,” ujarnya. (ss)
Discussion about this post