UTUSANINDO.COM, SIJUNJUNG- Untuk memperingati hari jadi Kabupaten Sijunjung ke 73 digelar berbagai macam lomba. Salah satunya pertandingan bola voli antar instansi atau organisasi perangkat daerah (OPD) se-Kabupaten Sijunjung.
Bupati Benny Dwifa Yuswir membuka secara resmi pertandingan bola voli tersebut di lapangan bola voli PUPR pada Senin (14/2/22).
Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir mengimbau peserta untuk bertanding dengan jiwa sportifitas. Ikuti aturan dan memberikan penampilan yang terbaik.
“Jangan raih kemenangan dengan menghalalkan segala cara. Yang berhasil jadi juara agar tidak memiliki jiwa yang angkuh dan menganggap remeh lawan yang kalah. Sebab mempertahankan kemenangan jauh lebih sulit dari perjuangan untuk meraih kemenangan,” ujar Bupati
Bupati Benny mengingatkan kepada seluruh peserta yang merupakan utusan dari masing-masing instansi/OPD untuk senantiasa meningkatkan rasa kebersamaan, sportivitas, menjunjung tinggi fair play, memperkokoh persatuan dan kesatuan.
“Terimakasih dan apresiasi kepada panitia pelaksana yang telah menyelenggarakan pertandingan bola voli. Kepada wasit diminta memimpin pertandingan secara jujur dan adil,” ujarnya.
Sedang Ketua Panitia Pelaksana Sarwoedy menyampaikan dasar penyelenggaraan untuk memeriahkan hari jadi Kabupaten Sijunjung yang ke 73 tahun 2022.
“Tujuan pertandingan bola voli adalah untuk meningkatkan silaturahmi antar intsansi/OPD. Sehingga nantinya bisa memudahkan koordinasi dalam melaksanakan tugas,” ujarnya.
Tema kegiatan adalah dengan semangat hari jadi Kabupaten Sijunjung yang ke 73, kita tingkatkan silaturahmi antar perangkat daerah, menuju masyarakat yang sejahtera, unggul dan berbudaya.
Sarwoedy mengatakan, pertandingan bola voli diikuti oleh 25 tim putra dan 15 tim putri yang berasal dari OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sijunjung.
(Pkp)
Discussion about this post