UTUSANINDO.COM, PADANG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Padang menggelar rapat paripurna penyampaian usulan pemberhentian Wali Kota selanjutnya usulan pengangkatan dan pengesahan wakil walikota menjadi walikota sisa masa jabatan 2019 – 2024, di ruang rapat utama DPRD Padang, Rabu, 3 Maret 2021.
Rapat dipimpin Ketua DPRD Padang Syahrial Kani, didampingi wakil ketua Amril Amin dan Pemko Padang dihadiri Plt Walikota Padang Hendri Septa, anggota DPRD Padang, dan Sekwan DPRD Padang Hendrizal Azhar.
Ketua DPRD Padang Syahrial Kani mengatakan, berdasarkan salinan keputusan KPU Sumbar nomor 10/PL.02.7- kpt/KPU- prov/II/2021 tentang penetapan pasangan calon gubernur danwakil gubernur Sumbar tahun 2020 Mahyeld dan Audy Joinaldy dimana Mahyeldi saat itu menjabat sebagai Walikota Padang.
“Sesuai ketentuan pasal 78 ayat 2 huruf G pasal 79 ayat 1 pasal 154 huruf E undang – undang nomor 23 tahun 2014 salah satu tugas daj kewenangan DPRD mengusulkan pengangkatan dan pemberhentian wali kota kepada Menteri dalam Negeri melalui Gubernur untuk mendapatkan pengesahan pengangkatan dan pemberhentianya.
“Kami atas nama lembaga DPRD mengumumkan usulan pemberhentian Walikota selanjutnya usulan pengangkatan dan pengesahan wakil walikota menjadi Walikota Padang sisa masa jabatan 2019 sampai 2024,” ujar Syahrial Kani
Menurut Syahrial Kani, keputusan DPRD diberi nomor: 03 tahun 2021 tanggal 3 Maret 2021 tentang usulan pemberhentian Wali Kota selanjutnya usulan pengangkatan dan pengesahan wakil walikota menjadi walikota sisa masa jabatan 2019 – 2024.
“Kita akan segera menyampaikan usul pengangkatan dan pengesahan wakil wali Kota Padang menjadi Walikota Padang kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur untuk segera mendapatkan pengesahan pengangkatannya. Kita berharap, pengesahan pengangkatan wali kota Padang dapat ditetapkan paling lama 14 hari sejak usulan,” ujar Syahrial Kani
Plt Walikota Padang Hendri Septa mengatakan, dilantiknya Gubernur oleh Presiden estafet kepemimpinan sudah dialihkan kepada Gubernur baru, tentu Pemko Padang sangat bangga Walikota Padang terpilih sebagai Gubernur Sumatera Barat periode 2021- 2024.
“Walaupun Mahyeldi sudah menjadi gubernur Sumatera Barat, Mahyeldy tidak akan melupakan Kota Padang,” ujar Hendri Septa
Menurut Hendri Septa, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada amggota dewan yang terhormat.
“Kami apresiasi setinggi- tinggi kepada Ketua dan pimpinan DPRD serta anggota yang terhormat,”ujar Hendri Septa.(pariwara)
Discussion about this post